Begini Cara Berinvestasi di Pasar Modal via BRImo
5. Isi data diri dan upload e-KTP beserta foto selfie.
6. Apabila permohonan telah disetujui, maka nasabah akan menerima pemberitahuan nomor Rekening Efek dan RDN, user ID, password, dan PIN dari BRI Danareksa Sekuritas melalui e-mail. Seluruh proses tersebut hanya membutuhkan waktu kurang dari satu jam.
"Terdapat beberapa keunggulan lain yang diperoleh nasabah jika membuka Rekening Efek dan RDN BRI. Nasabah dapat memperoleh informasi mutasi rekening secara real time, biaya transaksi yang kompetitif, dan bebas biaya administrasi rekening. Selain itu, juga terdapat fasilitas inquiry saldo RDN pada aplikasi BRImo," kata Royadi.
Kemudian, jika top up RDN BRI juga dipermudah dengan memanfaatkan fitur transfer BRImo, menggunakan berbagai e-channel BRI maupun melalui?e-wallet.
"Kami terus melakukan pengembangan produk RDN, diantaranya untuk memberikan kemudahan investor dalam memantau portofolionya. Saat ini, BRI juga tengah bekerja sama dengan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dalam mengembangkan fitur cek portfolio efek melalui BRImo,” tambah Royadi.(jpnn)