Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Begini Cara BRINS Mendukung Pemberdayaan Budaya dan Lingkungan

Jumat, 03 Maret 2023 – 20:02 WIB
Begini Cara BRINS Mendukung Pemberdayaan Budaya dan Lingkungan - JPNN.COM
BRINS mendukung pemberdayaan budaya dan lingkungan dengan melakukan kegiatan CSR. Foto: dok. BRINS

jpnn.com, JAKARTA - PT BRI Asuransi Indonesia (BRINS) melakukan kegiatan Corporate Social Responsiblity (CSR) di Padepokan Ciliwung, Condet, Jakarta Timur.

Kegiatan sosial yang mengusung tema BRINS Green Action #LindungiCiliwung itu lakukan pada Kamis (2/3).

Pada kegiatan kali ini, BRINS memfokuskan program kepedulian lingkungan serta budaya dalam memberdayakan masyarakat setempat.

Dalam scope lingkungan, BRINS memberikan beberapa bantuan seperti perahu karet yang dapat digunakan para sukarelawan Padepokan Ciliwung Condet dalam melakukan aksi bersih-bersih di area bantaran dan sekaligus memonitor debit air sungai sekitar.

Selain itu, penanaman bibit pohon loa dan melinjo yang diharapkan bertumbuh untuk dapat menjaga lingkungan dengan menahan terjadinya abrasi di tepi sungai.

Kepedulian terhadap pelestarian budaya mendorong BRINS memberikan bantuan alat batik cap dan pembuatan kolam batik bagi para pengrajin di Padepokan Cliiwung Condet.

Bantuan juga diberikan kepada seluruh relawan Padepokan Ciliwung Condet berupa paket sembako sebagai bentuk apresiasi atas kepedulian dan kerja keras dalam menjaga lingkungan hidup yang berkelanjutan.

Direktur Teknik BRINS Ade Zulfikar mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan komitmen perusahan menyelamatkan lingkungan.

BRINS mendukung pemberdayaan budaya dan lingkungan dengan melakukan kegiatan CSR.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News