Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Begini Cara Pangkoarmada II Ringankan Beban Masyarakat di Masa PPKM

Senin, 19 Juli 2021 – 07:56 WIB
Begini Cara Pangkoarmada II Ringankan Beban Masyarakat di Masa PPKM - JPNN.COM
Panglima Koarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto bersama pejabat Forkopimda Jatim mendampingi Gubernur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa membagikan Bansos bagi masyarakat Surabaya di kawasan Bulak Banteng pada Minggu (18/7).Foto: Dispen Koarmada II

jpnn.com, SURABAYA - Panglima Koarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto bersama pejabat Forkopimda Jatim mendampingi Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa membagikan bantuan sosial bagi masyarakat Surabaya di kawasan Bulak Banteng pada Minggu (18/7).

Bansos berupa sembako dan obat-obatan ini diberikan sebagai upaya membantu meringankan masyarakat Surabaya yang terdampak, karena berkurangnya volume pekerjaan mereka di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat oleh pemerintah.

Sebanyak 2.500 ton beras dan 70 ribu paket sembako dibagikan secara serentak kepada masyarakat di seluruh wilayah Jatim yang terdampak. Utamanya kepada pedagang kaki lima, pemulung, tukang becak, sopir angkot dan sebagainya.

Pangkoarmada II mengatakan pendistribusian bansos ini merupakan implementasi dari sinergisitas TNI-Polri bersama pemprov dalam membantu pemerintah pusat menanggulangi tingginya kasus Covid-19 di sejumlah daerah saat ini.

Menurut Laksda Iwan, membangun sinergisitas dengan pemda dan institusi TNI-Polri setempat dalam upaya percepatan penanggulangan lonjakan Covid-19 adalah salah satu perintah KSAL Laksamana TNI Yudo Margono kepada seluruh jajaran TNI AL yang harus dilakukan secara optimal.

“Langkah ini untuk membantu pemerintah mewujudkan Indonesia sehat dan kuat melawan Covid-19,” ujar Laksda Iwan.(fri/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Panglima Koarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto melakukan ini untuk membantu masyarakat Surabaya yang terdampak PPKM darurat.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News