Begini Respons Prabowo Saat Ditanya Rencana Pertemuan dengan Megawati
"Mengenai realisasinya, itu sekali lagi tergantung pada Ibu Mega dan Pak Prabowo memiliki hari baik, jam baik, dan menit baik untuk bisa bertemu," ujar Basarah di kawasan Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (10/4).
Selain itu, dia mengatakan bahwa Megawati ingin agar proses ketatanegaraan melalui persidangan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK) terlebih dahulu selesai.
"Apakah itu ukurannya? Ukurannya adalah keputusan MK tentang perselisihan hasil pemilu presiden. Kita masih menunggu itu," katanya.
Menurut Basarah, Megawati selalu meletakkan pemikiran dan sikap politiknya terkait dengan kepentingan nasional, rakyat, serta bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi, kelompok, dan golongan.(antara/jpnn)