Bentrokan Berdarah Pecah di Kampung Ahmadiyah
Polisi Amankan Warga Negara AsingSabtu, 14 Juli 2012 – 00:29 WIB
Aksi lempar batu pun kembali terjadi di ladang pesawahan antara jemaat Ahmadiyah dan non-Ahmadiah. Beberapa warga terlihat membawa golok, ketapel, tombak dan senjata angin (mimis). Beruntung aksi ini bisa dilerai polisi yang langsung menghadang di kedua belah pihak.
Petugas berhasil membubarkan kedua kelompok yang terlihat semakit tersulut emosinya itu. Sementara itu, ratusan petugas gabungan dari TNI-Polri disiagakan guna mengantisipasi terjadinya bentrokan susulan di sekitar lokasi.
Kapolres Bogor, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Heri Santoso yang ditemui di lokasi kejadian menuturkan, pihaknya terus mencoba melerai aksi tawuran kedua kelompok. "Kami sudah membawa empat WNA asal Belanda yang mengaku sebagai jurnalis dan satu perempuan asal Indonesia. Mereka dibawa ke Mapolres Bogor untuk dimintai ketaranganya," tutur Heri.