Berapa Besaran Insentif Kartu Prakerja Gelombang Ke-12? Ini Angka & Perinciannya
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah secara resmi membuka kembali program Kartu Prakerja gelombang ke-12.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa kuota pendaftaran Kartu Prakerja gelombang ke-12 mencapai 600 ribu.
"Gelombang 12 akan dibuka dengan kuota 600 ribu peserta, jadi ini sesuai dengan kemampuan dari teknologi Kartu Prakerja," kata Airlangga Hartarto, Selasa (22/2).
Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang Ke-12, Hanya Boleh 2 Orang dalam 1 KK
program tersebut bakal difokuskan kepada para pencari kerja atau pekerja yang ingin meningkatkan keterampilan.
Berbagai manfaat bakal diterima para peserta mulai bantuan pelatihan, insentif pascapelatihan, dan insentif pasca-survei. Adapun total bantuan yang akan diberikan mencapai Rp 3,55 juta.
Baca Juga: Syarat dan Tata Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang Ke-12
Perinciannya ialah insentif untuk bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta, insentif pascapelatihan senilai Rp 2,4 juta, serta insentif pascasurvei Rp 150 ribu.