Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berdialog dengan Petani Tembakau Klaten, Ganjar: Perlu Ada Pabrik yang Memproduksi Pupuk

Rabu, 27 Desember 2023 – 14:07 WIB
Berdialog dengan Petani Tembakau Klaten, Ganjar: Perlu Ada Pabrik yang Memproduksi Pupuk - JPNN.COM
Capres RI Ganjar Pranowo berdialog dengan para petani tembakau di Klaten, Jawa Tengah. Para petani berharap Ganjar dapat mempermudah para petani untuk mendapatkan pupuk. Foto: Tim Media GP.

jpnn.com - KLATEN - Calon Presiden RI nomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo bertemu dengan para petani tembakau di Gudang Tembakau Empatlima, Desa Mireng, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Rabu (27/12). 

Ganjar yang tiba di lokasi langsung menemui puluhan petani tembakau dan berdialog dengan mereka. Setelah itu, Ganjar melihat kualitas tembakau yang tersedia di gudang tersebut.

Para petani mengaku sangat senang dapat bertemu dengan Ganjar Pranowo. Mereka bahkan mendukung Ganjar untuk mempermudah ketersediaan pupuk khusus petani tembakau.

Humas Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) Klaten Juwandi mengapresiasi Ganjar yang telah memperjuangkan kemudahan petani tembakau untuk mendapatkan pupuk.  "Iya sangat bagus, Pak Ganjar memikirkan petani tembakau dengan mempermudah mendapatkan pupuk," katanya.

Selama ini, petani tembakau khususnya di Klaten kesulitan mendapatkan pupuk. Bukan hanya tidak mendapat subsidi, tetapi stok pupuk memang tak mencukupi kebutuhan petani. "Untuk tembakau tidak mendapat subsidi. Masih sulit mendapatkan pupuk meskipun beli," lanjutnya.

Juwandi menjelaskan ada sekitar 3.000 hektare lebih lahan tanam tembakau di Klaten. Satu hektare membutuhkan pupuk ZA sekitar 4-6 kuintal.

"Masalahnya, petani kesulitan mendapatkan pupuk, sehingga kami mendukung komitmen Pak Ganjar dalam mempermudah pupuk khusus petani tembakau," katanya.

Ganjar mengatakan bahwa petani tembakau sulit mendapatkan pupuk, meskipun yang non-subsidi. Maka dari itu, kata Ganjar, perlu ada pabrik yang memproduksi pupuk dan didistribusikan dengan benar.

Para petani tembakau di Klaten, Jawa Tengah, berharap Capres Ganjar Pranowo dapat mempermudah ketersediaan pupuk bagi mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close