Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bergabung ke KIM, Elektabilitas Demokrat dan Prabowo Meningkat

Rabu, 11 Oktober 2023 – 12:58 WIB
Bergabung ke KIM, Elektabilitas Demokrat dan Prabowo Meningkat - JPNN.COM
Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau biasa disapa Mas AHY. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Elektabilitas calon Presiden Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto dan elektabilitas Partai Demokrat sama-sama meningkat pasca-Prabowo dideklarasikan sebagai Capres dari Partai Demokrat.

Basis pemilih Demokrat bergeser mendukung Prabowo dan Demokrat memperoleh tambahan suara dari basis pemilih yang semula tidak memilih Demokrat.

“Keputusan Partai Demokrat bergabung ke Koalisi Indonesia Maju berdampak positif, baik bagi Prabowo maupun bagi Demokrat sendiri (win-win). Kedua belah pihak sama-sama mendapat kenaikan elektabilitas. Ini bukti bahwa keputusan elit Demokrat sejalan dengan aspirasi publik,” kata peneliti utama dari lembaga survei The Republic Institute (TRI) Dr. Sufyanto dalam jumpa pers di Jakarta (10/10).

Sufyanto baru saja menyelesaikan survei nasionalnya. TRI melakukan survei ini pada 13 September - 23 September 2023 dengan jumlah 2.010 sampel awal dengan oversampling pada enam provinsi di pulau Jawa sebesar 640 sampel dan oversampling tambahan di Jawa Timur sejumlah 710 sampel, sehingga totalnya 3.360 responden.

Sampel dipilih secara stratified random sampling, dengan Margin of Error (MoE) sebesar 2,19 dengan analisa pembobotan (weighted analysis) untuk memperoleh hasil yang setara.

Elektabilitas Prabowo dan Ganjar Naik

Elektabilitas Prabowo naik dari 35,3 persen pada survei Juni menjadi 39,3 persen pada survei September.

Elektabilitas capres Ganjar Pranowo juga naik dari 31,4 persen menjadi 34,9 persen. Sedangkan elektabilitas Anies Baswedan justru anjlok dari 30 persen pada bulan Juni, menjadi 22,8 persen.

Elektabilitas calon Presiden KIM Prabowo Subianto dan elektabilitas Demokrat sama-sama meningkat pasca-Prabowo dideklarasikan sebagai capres dari Demokrat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News