Bergerak Cepat, Ketua Umum PB PMII Redam Konflik Kongres ke-XXI
jpnn.com, JAKABARING - Ketua Umum Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) Abdullah Syukri mengumpulkan seluruh jajarannya untuk menyikapi jalannya Kongres ke-XXI di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sumatera Selatan.
Pria yang akrab disapa Gus Abe itu langsung melakukan langkah taktis dengan mengumpulkan Badan Pengurus Harian (BPH), Steering Committee (SC), serta Organizing Committee (OC).
“Kami berterima kasih kepada para teman-teman dan sahabat PMII yang sangat peduli dengan organisasi besar kita ini. Untuk menyelesaikan masalah ini kami telah berkumpul dengan lengkap, baik BPH, SC, dan OC untuk mencari jalan keluar yang paling bagus,” kata Gus Abe dalam keterangannya yang diterima JPNN.com, Jumat (16/8).
Dia menjelaskan bahwa hasil pertemuan dengan semua golongan ini sudah mengeluarkan hasil yang diyakini dapat membawa kebaikan bersama.
“Kami telah bertemu, duduk bersama, dan mencoba menemukan solusi untuk semua permasalahan yang ada. Kami harap hasil diskusi ini dapat diterima dengan baik dan ditaati oleh semua elemen,” katanya.
Pria lulusan Jerman itu juga mengaku permasalahan yang ada akan diselesaikan dalam waktu cepat.
“Kami berkomitmen kuat bahwa masalah yang ada akan segera kita selesaikan dengan cepat, karena ini untuk kebaikan bersama. Selain itu kami juga berkomitmen bahwa akan menjalin komunikasi yang intens dengan para kandidat dan pengurus PKC untuk kebaikan bersama,” jelasnya.
Dia juga mengajak seluruh elemen kader untuk tetap menjaga kondisi kongres agar dapat berjalan dengan baik tanpa ada permasalahan selanjutnya.