Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berkunjung ke Dapil, Ibas Terima Aduan dari Petani soal Pupuk

Jumat, 14 Oktober 2022 – 08:51 WIB
Berkunjung ke Dapil, Ibas Terima Aduan dari Petani soal Pupuk - JPNN.COM
Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) mengatakan saat ini petani di daerah Magetan tak mengkhawatirkan soal kecukupan air. Foto: Dok Fraksi Demokrat

jpnn.com, MAGETAN - Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) mengatakan saat ini petani di daerah Magetan tak mengkhawatirkan soal kecukupan air.

Sebab, bantuan program saluran irigasi Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) telah berhasil mengaliri sawah dan kebun.

Hal itu terlihat saat kunjungan Desa Dadi, Magetan, Jawa Timur, Rabu (12/10).

"Sebanyak 16 saluran irigasi yang kami kawal di Magetan, alhamdulillah Desa Dadi sudah dialiri air. Irigasi itu kelihatannya sederhana, dari atas sampai ke Lereng Lawu. Ada berapa yang bisa dialiri dan semuanya menghasilkan. Ada wortel, tomat, cabai, sawi, dan masih banyak lagi,” kata Ibas.

Saluran irigasi yang dibangun sepanjang ratusan meter di desa tersebut, selain berfungsi sebagai irigasi perkebunan, juga bermanfaat sebagai saluran air pencegah banjir pemukiman yang berada di bawahnya.

Setelah meninjau irigasi, Ibas lalu memberikan bantuan berupa alat handsprayer untuk perkebunan dan ribuan paket beras untuk masyarakat.

Menurut Ibas, saat kunjungan petani mengeluhkan mahalnya harga pupuk.

Oleh karena itu, pihaknya akan melakukan kerja sama dengan PT Petrokimia Gresik untuk menyampaikan keluhan masyarakat.

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) mengatakan saat ini petani di daerah Magetan tak mengkhawatirkan soal kecukupan air.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News