Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bertemu Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Memuji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 – 21:48 WIB
Bertemu Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Memuji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia - JPNN.COM
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto (kiri) bersama Wakil Kanselir dan Menteri Ekonomi dan Aksi Iklim Republik Federal Jerman YM Robert Habeck melakukan pertemuan bilateral di Berlin, Senin (6/5). Foto: Dokumentasi Humas Kemenko Perekonomian

Meski demikian, kata Menko Airlangga, berdasarkan publikasi WEO IMF April 2024, perekonomian nasional tahun 2024 diproyeksikan akan tetap resilien pada kisaran 5 persen dan pada tahun 2025 akan mengalami peningkatan serta melampaui proyeksi pertumbuhan ekonomi global dan rata-rata negara berkembang.

Sebagai upaya dalam menjaga pertumbuhan ekonomi tersebut, pemerintah telah mencanangkan sejumlah strategi mulai dari menjaga daya beli dan stabilitas harga melalui kebijakan bantuan sosial, PPN DTP Properti, pengendalian inflasi dengan 4K.

Kemudian menjaga ketahanan sektor eksternal melalui optimalisasi penerimaan DHE SDA dan memperkuat implementasi LCT, hingga mengakselerasi kinerja kebijakan sektoral lainnya melalui peningkatan nilai tambah dengan hilirisasi dan percepatan transisi energi dengan Electric Vehicle (EV). (mrk/jpnn)

Menko Airlangga membahas sejumlah hal penting dalam pertemuan bilateral dengan Wakil Kanselir Jerman YM Robert Habeck di Berlin

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close