Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bertubi-Tubi, Tabrak Truk Gandeng dan Dua Rumah

Minggu, 22 Januari 2017 – 09:48 WIB
Bertubi-Tubi, Tabrak Truk Gandeng dan Dua Rumah - JPNN.COM
Tabrakan maut truk. Foto: JPG

jpnn.com - jpnn.com - Nahas menimpa sopir truk tronton di Kabupaten Tuban, Jatim. Dia menabrak truk gandengan dan dua rumah di Jalur Pantura, tepatnya di Desa Purworejo, Kabupaten Tuban, kemarin.

Akibatnya, truk gandeng yang mengangkut bahan lem cair ini muatannya berserakan di jalan.

Kejadian bermula saat truk tronton nopol K 1965 FB yang dikemudikan Arif Mugiono, warga Kabupaten Kudus, Jawa Tengah ini berjalan dari arah timur.

Sesampainya di lokasi, truk tiba-tiba oleng ke kanan, diduga sopirnya mengantuk.

Nahas, dari arah berlawanan melaju truk gandeng nopol L 9240 UE yang dikemudikan Mohamad, warga Jombang.

Spontan pengemudi langsung banting stir kiri dan menabrak gandengan truk pengangkut lem tersebut.

Akibatnya tronton dengan muatan bata ringan itu kemudian oleng ke kiri dan menabrak dua rumah yang dijadikan tempat tambal ban dan servis dongkrak.

Selain itu tronton juga menabrak pohon hingga tumbang, sebelum akhirnya berhenti.

Nahas menimpa sopir truk tronton di Kabupaten Tuban, Jatim. Dia menabrak truk gandengan dan dua rumah di Jalur Pantura, tepatnya di Desa Purworejo,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close