Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bisakah Wanita Penderita Kanker Serviks Hamil?

Minggu, 20 Januari 2019 – 10:50 WIB
Bisakah Wanita Penderita Kanker Serviks Hamil? - JPNN.COM
Deteksi dini kanker serviks

Jika kanker Anda sudah mencapai stadium lanjut, mungkin dokter akan menyarankan pengangkatan organ reproduksi. Bila ini terjadi, secara otomatis Anda tidak dapat hamil.

2. Cek apakah penanganan kanker memengaruhi kesuburan Anda
Bisa atau tidaknya hamil bagi pasien kanker serviks tergantung dari stadium kanker serta penanganannya. Beberapa tindakan penanganan kanker serviks dapat memelihara  rahim, sehingga pasien dapat tetap hamil.

3. Berkonsultasi dengan dokter mengenai program kehamilan
Bila Anda merencanakan kehamilan, diskusikan dengan dokter apakah memungkinkan untuk membuang jaringan serviks seminimal mungkin, misalnya pada kanker stadium awal. Hal ini akan memperkecil efek samping yang dapat membahayakan kesuburan Anda.

Apapun masalah dan kondisi sistem reproduksi Anda, bila penanganan kanker serviks memengaruhi kesuburan Anda, tetap  jagalah kesehatan emosi Anda. Sebab stres dan kecemasan dapat memengaruhi penurunan kesehatan secara umum. Selain itu, dukungan dari keluarga sangatlah penting untuk menjaga kualitas kesehatan Anda.

Penyakit kanker serviks yang menyerang wanita patut diwaspadai, terutama bila Anda ingin memiliki momongan. Jauh sebelum Anda berpikir untuk hamil, hal yang terpenting adalah memelihara kesuburan. Lakukan pap smear secara rutin untuk mendeteksi dini adanya risiko kanker serviks.(NP/ RVS/klikdokter)

Apapun masalah dan kondisi sistem reproduksi Anda, bila penanganan kanker serviks memengaruhi kesuburan Anda, tetap jagalah kesehatan emosi Anda.

Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close