Bisnis Vending Machine Diyakini Cepat Balik Modal
jpnn.com - BISNIS Vending Machine diyakini bakal diterima pasar dengan baik pada 2018. Bisnis ini, menurut Lalu Athma Sasmita, pendiri perusahaan penyewaan dan operator VM PT Jatari Boreas Sabha (Jatari Vending) bakal cepat balik modal.
Meski tak menyebutkan berapa harga satuan VM, Lalu mengatakan, bila investasi per mesin bisa balik modal dalam satu tahun, maka tergolong cepat.
“Bila target balik modal santai, normalnya akan butuh tiga tahun,” ujar Lalu beberapa hari lalu.
Lalu mencontohkan, di Jatari Vending, pihaknya melakukan pemesanan mesin VM tiap 4-6 bulan sekali sebanyak 12-24 mesin dari Tiongkok. Alasan memilih mesin dari Tiongkok bukan Jepang adalah, harga yang bersahabat dan kualitas yang kini tak kalah dengan VM buatan Jepang.
Dalam setahun, setidaknya target pertumbuhan penambahan mesin VM di Jatari Vending adalah 100 unit dan untuk masuk ke pasar, Lalu sudah menyiapkan strategi khusus.
“Saya akan pastikan kualitas mesin (VM) bagus, layanan baik dan mesin yang tersebar banyak. Rumusnya adalah, bila banyak mesin tersebar, jarang terjadi masalah, maka keuntungan akan mengikuti,” ungkap pria kelahiran 1982 itu.
Selain itu, untuk makin gencar melakukan penetrasi ke pasar, Lalu juga rajin mengikuti pameran dan terus melakukan pengembangan mesin yang tahan banting. Hal ini diyakini mampu membangun kepercayaan konsumen, yang akhirnya membuat mereka mau menggunakan VM.