BK Tutup Rapat Inisial Dua Oknum DPR
Senin, 05 November 2012 – 14:06 WIB
Politisi PDI Perjuangan, itu menambahkan, langkah BK berikutnya akan meminta keterangan kepada tiga Direksi BUMN tersebut, termasuk bukti-buktinya. "Karena beliau (Dahlan) sebut ada bukti yang bisa disampaikan Direksi BUMN," ujarnya.
Oleh karenanya, Prakosa menyatakan, setelah reses BK akan meminta keterangan Direksi BUMN dan teliti keterlibtaan dua oknum anggota DPR itu. "Tiga BUMN disebutkan. Ada tiga BUMN, nanti pada saatnya kita sampaikan," ungkapnya.
"Jadi intinya, karena itu sangkut kode etik, kami tidak bisa sampaikan inisial. Tapi, ini tentunya akan kita tindkalanjuti serius dan sungguh-sungguh, untuk juga berupaya membersihkan lembaga kita dari anggota bermasalah," timpal Prakosa.