Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bocah Tewas Tersetrum Tiang di Hajatan

Kamis, 06 September 2018 – 11:27 WIB
Bocah Tewas Tersetrum Tiang di Hajatan - JPNN.COM
Police Line

jpnn.com, SURABAYA - Abi Syahdan Aulia (8) tewas lantaran tersengat listrik pada Selasa malam lalu. Putra pertama dari pasangan Yoyok Andry dan Juwitasari tewas saat sedang bermain bersama dua temannya.

Kanitreskrim Polsek Tambaksari Iptu Didik Ariawan menyatakan, saat itu tiga anak itu berkumpul di sekitar sudut tiang terop untuk hajatan di Jalan Lebak Rejo Utara VIII.

"Korban menyentuh tiang tenda itu," katanya.

Seketika itu aliran listrik menyengat tubuh korban. Dalam hitungan detik, korban kemudian jatuh dengan posisi tengkurap.

Wajahnya mengenai aspal jalan. Dua temannya berupaya menolong. Namun, ketika memegang korban, mereka ikut terpental hingga jatuh ke selokan.

"Kondisi kedua teman korban saat ini sudah baik," tutur Didik.

Melihat kondisi tersebut, Ketua RT Maliki bersama warga sekitar berusaha menyelamatkan korban. Mereka membawa Abi ke klinik terdekat.

"Dibawa ke Klinik Adem Ayem dekat TKP," jelas Didik.

Dua bocah berusaha menolong korban yang tersetrum tiang terop di hajatan tapi mereka ikut terpental.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News