Boni Hargens Bilang Begini Soal Otsus Papua
Otsus selama ini juga mengerjakan empat hal yang meliputi pengembangan pendidikan, kesehatan, ekonomi rakyat, dan infrastruktur.
”Otsus ini harus diterima, karena merupakan jalan untuk sebuah perubahan ke depan terutama untuk generasi muda. Ini adalah solusi politik bagi masyarakat Papua," ucapnya.
Thaha juga mengatakan otsus tidak bermasalah sama sekali. Justru yang bermasalah adalah pelaksanaan dan pengelolaannya.
Oleh karena itu, yang perlu dilakukan ke depan ialah memperbaiki pengelolaan otsus agar makin menyejahterakan rakyat Papua.
"Biarkan otsus yang sekarang ini jalan terus. Mari dibenahi pelaksanaan otsus ke depan," katanya.
"Saya juga mengajak semua komunitas yang ada di Papua untuk memperkuat pengelolaan otsus dengan benar dan tepat, demi masa depan Papua dan Papua Barat."
Sementara itu, Direktur Eksekutif Indonesian Publik Institute (IPI) Karyono Wibowo menilai, otsus harus dilanjutkan.
Ia hanya mengingatkan agar masyarakat Papua tidak terjebak dengan permainan politik segelintir elite.