Bonyok Dihajar Corona, Ekonomi Singapura Resesi
Selasa, 14 Juli 2020 – 23:59 WIB
Partai Aksi Rakyat, yang kembali mendominasi suara pada pemilihan umum minggu lalu, mengatakan memastikan warga Singapura mendapatkan pekerjaan jadi prioritas utama.
Sejumlah analis telah memperkirakan perekonomian Singapura akan mengalami perlambatan yang cukup dalam pada kuartal II tahun ini karena adanya karantina pada April sampai Juni. Kebijakan karantina, menurut otoritas di Singapura, merupakan "pemutus rantai" penularan COVID-19.