BP Tapera Segera Beroperasi, Pasar Perumahan Bakal Tumbuh
Namun, dalam hal ini digadang-gadang PT Bank Tabungan Negara (BTN) akan mengelola dana tersebut dengan porsi yang paling besar, lantaran perseroam merupakan Bank BUMN yang memang fokus bisnisnya dalam pembiayaan perumahan.
"BTN keunggulannya memang memanufaktur, mem-package, dia sudah terbiasa puluhan tahun mem-package KPR untuk menengah ke bawah. BTN menang pengalaman," jelasnya.
Pasca diumumkannya penyelenggaraan Tapera sesuai dengan PP No. 25 Tahun 2020, harga saham bank BTN (BBTN) pun sempat terbang tinggi atau naik hingga 21,05 persen ke level harga Rp920 per saham pada perdagangan Selasa (2/6).
Bahkan saham BTN juga sempat terbang ke level tertingginya yakni Rp940 per saham atau kenaikan sebesar 23,68 persen mendekati batasan harga Auto Reject Atas (ARA) 25 persen.(chi/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: