Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Brand Mobil Baru Asal Tiongkok Bakal Ramaikan IIMS 2020?

Rabu, 12 Februari 2020 – 19:43 WIB
Brand Mobil Baru Asal Tiongkok Bakal Ramaikan IIMS 2020? - JPNN.COM
MG Hector merupakan rebadge dari Wuling Almaz produksi di Indonesia. Foto: MG

jpnn.com, JAKARTA - Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2020 akan kembali digelar pada 9-19 April 2020 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Setidaknya lebih dari 20 merek otomotif di Indonesia sudah mengkonfirmasi kehadirannya.

Dari 20 merek kendaraan tanah air terdiri dari 12 merek roda empat dan 8 merek roda dua. Untuk merek mobil sendiri seperti BMW, Brand X, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mini, Mitsubishi, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling. Sementara untuk roda dia seperti AHM, Benelli, Electro, Kawasaki, Kymco, Royal Enfield, Viar dan Yamaha.

Namun, di antara nama merek mobil Dyndra Promosion sebagai penyelenggara menulis salah satu nama brand kendaraan yaitu brand X.

Menanggapi nama brand tersebut Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh masih menutup rapat-rapat informasi mengenai nama brand yang masih misterius itu.

"Belum bisa katakan, karena kami menghormati timeline promo masing-masing merek," ungkap Kohen di sela pers conference IIMS 2020 di Ancol, Jakarta Utara, Rabu (12/2).

Memang industri otomotif tanah air dipastikan akan dihadiri oleh pemain baru yaitu Morris Garage (MG) Indonesia. Pasalnya, merek Cina-Inggris itu sudah mendaftarkan diri menjadi bagian dari asosiasi gabungan industri kendaraan bermotor Indonesia (Gaikindo).

Bisa jadi MG akan tampil pada pameran otomitif tahunan itu, mengingat di salah satu sales MG Indonesia menuliskan peluncuran MG akan dilakukan di IIMS 2020.

"Launching segera diinformasikan ya, estimasi di IIMS sudah," tulis sales itu di kolom komentar akun @mg.indonesia. (mg9/jpnn)

Di antara nama merek mobil Dyndra Promosion sebagai penyelenggara menulis salah satu nama brand kendaraan yaitu brand X.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Pancasila  PDIP  BPIP