Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

BTN Siapkan Digital Mortgage Ecosystem

Minggu, 12 Desember 2021 – 19:23 WIB
BTN Siapkan Digital Mortgage Ecosystem - JPNN.COM
HUT KPR Bank BTN ke-45 tahun. Foto dok BTN

One stop shopping yang dimaksud adalah Bank BTN menyediakan layanan digital dari mulai pencarian rumah, pembelian rumah, pembiayaan perumahan, pembangunan/renovasi rumah, penyewaan, penjualan dan  dukungan pembayaran utilitas di perumahan.

Kesiapan BTN dalam digital mortgage ecosystem sebenarnya sudah dimulai sejak tahun 2015 dimana Bank BTN merilis portal www.btnproperti.co.id disusul peluncuran website dan aplikasi www.rumahmurahbtn.co.id untuk penjualan rumah lelang.

“Keduanya terus kami tingkatkan fiturnya, khusus BTN Properti kami telah ubah tampilanya sehingga memberikan pengalaman yang lebih baik bagi masyarakat untuk membeli dan mengajukan KPR/KPA,” kata Haru.

Untuk melengkapi digitalisasi dalam ekosistem perumahan, pada HUT KPR ke 45, BTN meluncurkan aplikasi baru, yaitu Smart Residence, yaitu aplikasi yang mempermudah hubungan antara penghuni dan pengelola dalam proses pembayaran tagihan, iuran, pertukaran informasi sampai dengan keluhan atau pengaduan.

Aplikasi Smart Residence, menurut Haru, dapat mempermudah penghuni mengakses pengelola properti dan mempermudah pembayaran tagihan. 

Dalam menyambut HUT KPR Ke 45, perseroan telah menggelar beragam acara sesuai dengan tagline KPR P45TI BTN.

Di antaranya menggelar Akad Kredit Massal Kredit Pemilikan Rumah Subsidi Bantuan Pembiayaan Perumahan Berbasis Tabungan (KPR Subsidi BP2BT)  secara serentak, dimana sebagian dilakukan secara drive-tru di seluruh Indonesia.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk  mendukung target BTN dalam menyalurkan KPR BP2BT sekitar 11.000 unit hingga akhir tahun 2021.

PT Bank Tabungan Negara (BTN) menunjukkan komitmennya menjadi mitra pemerintah dalam mendukung sektor properti untuk bangkit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA