Bu Risma Pesan Hati-Hati Gunakan Dana Kelurahan
Dia mewanti-wanti pejabat di tingkat kelurahan tetap mempersiapkan segala dokumen yang diperlukan untuk mengurus dana desa jika akhirnya dicairkan. Sekaligus menyusun perencanaan yang matang agar penyerapan sesuai dengan anggaran.
Hal serupa disampaikan kepada organisasi perangkat daerah (OPD) dan pejabat kecamatan yang lain.
"Pemeriksa sekarang tidak hanya ke dinas-dinas yang besar seperti pekerjaan umum (PU). Tapi juga ke yang kecil-kecil, jadi saya minta menyiapkan," lanjut mantan kepala bappeko itu.
OPD yang progres penyerapannya cukup molor selama 2018 diingatkan untuk bisa mempercepat pengerjaan pada tahun depan.
Terutama untuk infrastruktur. Terakhir, dia mengingatkan para PNS untuk fokus pada pelayanan masyarakat dan tidak tergiur tawaran lain di luar tanggung jawab mereka. Terutama yang bukan menjadi hak ASN.
Pemkot pun sudah menambahkan anggaran untuk belanja pegawai pada 2019 hingga 3 persen lebih banyak daripada tahun sebelumnya.
PNS pemkot juga telah mendapatkan tambahan penghasilan berdasar laporan kinerja mereka setiap bulannya. (deb/c25/git/jpnn)