Budidaya Ternak Lebah Trigona Makin Digandrungi
Misbahus mengajak para peternak mandiri untuk bergabung menjadi mitra bersama. Tentu dengan berbagai keuntungan yg diberikan oleh perusahaan melalui program kemitraan budidaya lebah trigona.
"Kami ingin mengenalkan peluang usaha budidaya lebah trigona dan kemudahan dalam pemasaran hasil panennya melalui perusahaan kami," tambah Misbahus.
Selain itu, manfaat budidaya lebah trigona juga tidak serta merta hanya untuk mendapatkan keuntungan yang berupa uang saja. Namun, juga ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari usaha budidaya lebah trigona.
Yaitu manfaat ekologis, proses penyerbukan oleh lebah trigona dalam upaya memaksimalkan potensi hasil alam.
Selanjutnya manfaat ekonomi, produk-produk lebah trigona yang memiliki nilai ekonomi sebagai sumber penghasilan dan sebagainya.
Selain itu juga budidaya lebah trigona terbukti mampu ikut andil dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Untuk informasi menjadi mitra bisa dilihat di website www.trigona.co.id. (flo/jpnn)