Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Buka Jakarta Cinta Disabilitas, Pj Gubernur Apresiasi Kepedulian Baznas DKI

Senin, 05 Desember 2022 – 03:29 WIB
Buka Jakarta Cinta Disabilitas, Pj Gubernur Apresiasi Kepedulian Baznas DKI - JPNN.COM
Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono (dua dari kanan) berbincang dengan calon pelamar bursa kerja disabilitas di Lapangan Banteng, Jakarta, Sabtu (3/12/2022). Foto: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan komitmennya memberikan perhatian yang lebih kepada kaum disabilitas.

Tidak hanya memberikan bantuan sesaat, tetapi juga membantu kaum disabilitas agar bisa mandiri, produktif dan berkarya.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan Pemprov DKI akan membangun seluruh sarana prasarana yang ramah terhadap disabilitas.

“Percayalah masyarakat Jakarta, kami akan memberikan dan menambah sarana prasarana lebih banyak lagi yang ramah penyandang disabilitas,” ujar Heru saat membuka kegiatan Jakarta Cinta Disabilitas di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (3/12).

Heru menjelaskan, Pemprov DKI juga menjamin penyandang disabilitas di Jakarta dapat memiliki akses yang sama dengan non-disabilitas dalam pemenuhan kebutuhan dasar hidup, termasuk kesempatan kerja.

“Kadis Nakertransgi dan Kadis Sosial mungkin bisa imbau semua perusahaan di Jakarta untuk bisa mengamanatkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas,” kata Heru.

Ia mengapresiasi dilaksanakannya Jakarta Cinta Disabilitas yang juga menggelar bursa kerja khusus untuk disabilitas.

Bursa kerja seperti ini merupakan yang pertama kali diadakan di Indonesia.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan komitmennya memberikan perhatian yang lebih kepada kaum disabilitas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News