Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bupati Dahlan Hasan Minta Bantuan Sihar Sitorus Selesaikan Persoalan Ladang Ganja di Madina

Jumat, 06 Maret 2020 – 01:20 WIB
Bupati Dahlan Hasan Minta Bantuan Sihar Sitorus Selesaikan Persoalan Ladang Ganja di Madina - JPNN.COM
Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Sihar Sitorus dan Bupati Madina Drs. H. Dahlan Hasan Nasution. Foto: dokumen Sihar Sitorus

jpnn.com, MADINA - Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan melanjutkan masa reses sidang II periode 2019-2020 di Kabupaten Mandailing Natal, Kamis (5/3). Tujuan pertama Sihar adalah Kantor Bupati Mandailing Natal.

Bupati Mandailing Natal menyampaikan beberapa problematika yang masih dialami kabupaten ini. Salah satunya terkait 2.000 hektare ladang ganja di Madina.

"Perlu diketahui petani ganja sama sekali tidak banyak mendapat keuntungan, hanya sebatas sejengkal perut yang bisa diisi, mafia dibaliknya yang meraup untung. Kami sudah pernah basmi, tetapi masyarakat jadi kehilangan mata pencaharian dan ke bawah untuk mencuri," ujar Drs. H. Dahlan Hasan Nasution, Bupati Mandina.

Dahlan memiliki solusi dan solusi tersebut sudah diterima oleh para petani di sana yakni mengganti tanaman ganja dengan tanaman holtikultura. Sayangnya, dana yang dibutuhkan cukup besar dan butuh campur tangan pusat untuk mendorongnya.

Sihar menanggapi hal ini memang mesti diambil langkah serius. Karena untuk menciptakan generasi yang unggul, pencegahan terhadap narkoba harus dilakukan.

"Saya kira ini hal yang penting dan harus ditindaklanjuti. Mengganti dengan tanaman holtikultura yang mampu mendongkrak ekonomi Madina juga perlu dipertimbangkan," ujar Sihar.

Selain ladang ganja, hal lain yang disampaikan oleh Bupat Madina adalah mengenai kelainan pada kelahiran bayi akibat terpapar merkuri. Merkuri ini ditimbulkan dari penambangan emas secara illegal yang terjadi di Madina.

"Saya sedih sekali melihat hal ini, tentu perlu sekali diambil tindakan tegas untuk hal ini dan mencari mata pencaharian baru untuk mereka, hal ini pun akan saya suarakan di pusat nantinya," ujar Sihar.

Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan melanjutkan masa reses sidang II periode 2019-2020 di Kabupaten Mandailing Natal, Kamis (5/3). Tujuan pertama Sihar adalah Kantor Bupati Mandailing Natal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News