Bupati Jombang Positif Covid-19, Mohon Doanya
Ema juga mengingatkan warga selalu menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan demi terhindar dari infeksi COVID-19.
Sementara itu, Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Jombang Budi Winarno mengatakan dengan kondisi Bupati yang masih dirawat aktivitas pemerintahan masih berjalan seperti biasa.
"Tetap berjalan seperti biasa. Untuk tracing dinas kesehatan yang melakukan," kata Budi.
Di Kabupaten Jombang, sejumlah pejabat sebelumnya juga pernah dinyatakan terpapar COVID-19, seperti Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Ahmad Jazuli pada Juli 2020.
Selain itu, Kepala Dispendukcapil Kabupaten Jombang juga dinyatakan positif COVID-19.
Akhirnya, seluruh pegawai dilakukan tes cepat massal demi mencegah penyebaran virus tersebut.
Sementara itu, hingga Kamis (26/11) jumlah warga yang dinyatakan positif COVID-19 mencapai 1.491 orang.
Dari jumlah itu, yang sudah sembuh sebanyak 1.193 orang, yang masih dirawat 149 orang dan yang meninggal dunia sebanyak 149 orang. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: