Busway Koridor IX-X Belum Maksimal
Diperkirakan Normal Dua Minggu LagiSelasa, 04 Januari 2011 – 13:03 WIB
Tidak diterjunkannya seluruh armada lantaran jumlah penumpang di kedua koridor masih relatif sedikit. Terkait dengan peningkatan pelayanan, Prsitono mengaku tengah mengkaji pembagian rute busway koridor IX menjadi beberapa zona. Hal ini dilakukan karena panjang rute pada koridor itu merupakan terpanjang disbanding seluruh koridor busway yang ada saat ini.
Panjang rute mencapai 28.8 kilometer. Sehingga bus di koridor itu diperbolehkan berputar dan tidak melanjutkan rutenya hingga akhir.
Sementara Kepala Bidang Informasi Publik, Dinas Kominfo DKI Jakarta Cucu Ahmad Kurnia menuturkan, operasional busway saat ini masih full trayek. Evaluasi pun akan dilakukan untuk mengantisipasi penumpukan penumpang. Bahkan kondisi di kedua koridor juga belum diketahui oleh masyarakat secara menyeluruh. ”Banyak mobil pribadi belum ngeh jalur busway,” tukasnya.