Cara Jitu Mengembalikan Tidur yang Berkualitas
jpnn.com, JAKARTA - Mengembalikan pola tidur selama bulan puasa perlu diperhatikan. Sebab, ada sejumlah hal yang akan berubah saat seseorang berpuasa.
Mulai dari perubahan pola makan, metabolisme, hingga perubahan jam tubuh yang terkait waktu tidur.
Perubahan pola tidur akan berdampak pada kesehatan. Untuk menghindari hal tersebut, perlu dilakukan sedikit modifikasi dalam pola tidur agar aktivitas tetap berjalan dengan normal.
Nutritionist Herbalife Indonesia & Anggota Dietetic Advisory Board (DAB) Herbalife Aria Novitasari mengatakan kebanyakan orang sudah familiar dengan pengaruh pola makan sehat dan gaya hidup aktif terhadap kesehatan fisik mereka, namun memiliki pola tidur yang baik, tidak pernah mendapatkan perhatian.
"Mulai dari usia muda, kita semua pernah begadang untuk menonton film atau sepakbola, begadang semalaman untuk bekerja atau belajar, atau bahkan begadang di luar rumah hanya karena kita bisa," terang Aria Novitasari dalam keterangannya, Jumat (19/4).
Dia menambahkan meningkatkan durasi dan kualitas tidur sangat penting untuk beradaptasi dengan tuntutan hidup.
Kurang tidur karena perubahan waktu, perjalanan, dan stres adalah hal yang biasa terjadi, sehingga penting untuk mengetahui cara mengembalikan dengan cepat dan mendapatkan pola tidur yang baik.
"Teruslah membaca untuk mendapatkan informasi penting tentang pentingnya tidur dan faktor-faktor yang dapat meningkatkannya,” ungkap Aria.