Catatan Ketua MPR: Literasi Digital, Keniscayaan yang Harus Segera Ditanggapi Negara
Oleh: Bambang SoesatyoLiterasi digital bagi semua komunitas adalah pekerjaan besar sehingga benar bahwa pemerintah di tingkat pusat tidak mungkin bisa bekerja sendiri.
Selain butuh kontribusi peran swasta, tak kalah pentingnya adalah kepedulian dan peran semua pemerintah daerah.
Karena itu, jelajah program Gerakan Nasional Literasi Digital ini harus mampu mencakup semua daerah.
Selain itu, sosialisasi program ini hendaknya segera dibuat masif.
Lagi-lagi, peran dan keterlibatan semua pemerintah daerah menjadi sangat penting, karena sosialisasi bertujuan agar semua elemen masyarakat di semua daerah tahu, mengenal dan berminat menjadi peserta.
Idealnya, di semua daerah dihadirkan kelompok-kelompok kerja agar sesegera mungkin merealisasikan program literasi digital ini.
Memberi tempat dan perhatian kepada generasi milenial dan generasi sebelumnya memang penting.
Namun, tak kalah pentingnya adalah membawa dan menghadirkan program Gerakan Nasional Literasi Digital ini kepada komunitas generasi Z dan generasi Alfa.