CCFI Latih Pengurus Perpustakaan di 40 Daerah
Senin, 17 Oktober 2011 – 19:33 WIB
Chief Executive of CCFI, Titie Sadarini mengatakan, pihaknya sangat percaya program ini akan mampu mendorong masyarakat Indonesia untuk terus memaksimalkan potensi masyarakat. "Dengan masuknya teknologi serta akses komputer dan software baru ke dalam perpustakaan, maka akan memberikan insprirasi serta memungkinkan masyarakat untuk terus belajar dan mengembangkan diri," imbuhnya.
Hal senada juga diungkapkan Director of the Global Libraries Initiative at the Bill & Melinda Gates Foundation, Deborah Jacobs, yang berharap dengan dukungannya tersebut dapat membantu masyarakat Indonesia dalam menyediakan peluang ekonomi , pendidikan dan sosial yang lebih baik. Yakni, dengan memperluas akses informasi teknologi melalui saranan perpustakaan.
"Kesuksesan serta keberlanjutan program ini sangat tergantuk pada komitmen semua pihak, termasuk pemerintah, korporasi, dan masyarakat. Kita semua dapat menyediakan informasi yang relevan serta dapat menginspirasikan perubahan yang positif," jelasnya.