Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cegah Masuknya Omicron, Pemerintah Meminta WNI Tidak ke Luar Negeri

Selasa, 14 Desember 2021 – 14:54 WIB
Cegah Masuknya Omicron, Pemerintah Meminta WNI Tidak ke Luar Negeri - JPNN.COM
Menlu Retno LP Marsudi. Foto: dok/JPNN.com

Artinya, kata Retno, ada penambahan penularan Covid-19 sebesar dua kali lipat dibandingkan pada 11 Desember.

"Satu hari mengalami peningkatan dua kali lipat," tutur wanita berkacamata itu.

Retno mengatakan Badan Kesehatan Dunia atau WHO masih meneliti tingkat penularan Omicron.

Termasuk diteliti pula efektivitas vaksin terhadap varian baru virus SARS-Cov-2.

Menurut Retno, wajar bagi pemerintah berhati-hati menyikapi penularan Omicron dengan cara membatasi pergerakan orang.

"Selain melakukan akselerasi vaksinasi, mematuhi protokol kesehatan, maka diperlukan upaya membatasi pergerakan," ungkapnya. (ast/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi meminta rakyat Indonesia tetap berada di tanah air dan tidak bepergian ke luar negeri, jika tak memiliki kepentingan mendesak. 

Redaktur : Yessy
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close