Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cerita Hadrah Daeng Ratu Soal Duetkan Marthino Lio dengan Delia Husein di Film Dosa Musyrik

Jumat, 01 November 2024 – 22:36 WIB
Cerita Hadrah Daeng Ratu Soal Duetkan Marthino Lio dengan Delia Husein di Film Dosa Musyrik - JPNN.COM
Sutradara Film Dosa Musyrik Hadrah Daeng Ratu di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (31/10). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Marthino Lio beradu akting dengan istrinya, Delia Husein dalam film horor Dosa Musyrik.

Sutradara Hadrah Daeng Ratu mengungkapkan bahwa sejak awal dirinya memang berencana menggandeng Marthino Lio dalam film tersebut.

Sebab dia merasa pria 35 tahun tersebut pas untuk memerankan karakter Nugie dalam film Dosa Musyrik.

"Yang pasti dari awal kita target awalnya Marthino Lio karena kita merasa dia pas banget memerankan karakter ini terus," ujar Hadrah Daeng Ratu di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (31/10).

Kemudian, dia juga sudah pernah melibatkan Delia Husein dalam projek garapannya.

Selain itu, dia juga merasa Delia pas untuk memerankan karakter Tari.

"Sebelumnya pernah sama Delia terus Delia secara personal dia lumayan religius, pintar mengaji. Jadi, memang si Kakak beradik (karakter yang diperankan Marthino Lio dan Delia) ini bertolak belakang, yang satu suka sesuatu yang klenik, yang satu suka agama, religi," tutur Hadrah Daeng Ratu.

"Jadi, kita melihat secara personal bukan karena mereka suami istri," sambungnya.

Sutradara Hadrah Daeng Ratu mengungkapkan bahwa sejak awal dirinya memang berencana menggandeng Marthino Lio.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close