Chery Tiggo 9 Dipastikan Bakal Meluncur, Pakai Transmisi Baru
jpnn.com, AUSTRALIA - Pabrikan mobil asal China, Chery memastikan akan meluncurkan Tiggo 9 pada pertengahan tahun depan.
Namun, mobil di kelas sport utility vehicle (SUV) 7 penumpang itu meluncurkan bukan di Indonesia, tetapi untuk pasar di Australia.
Laman Drive, Senin (9/9), melaporkan kabar kehadiran Chery Tiggo 9 di negeri Kanguru tersebut dikonfirmasi oleh pimpinan Chery Australia Lucas Harris.
Chery Tiggo 9 diperkirakan dipasarkan lebih mahal dari 8 Pro Max, yang saat ini menjadi mobil tujuh kursi paling terjangkau di negara tersebut.
Chery Tiggo 8 Pro Max dibanderol 41.990 - 47.990 dolar Australia (Rp 433 juta - Rp4 95 juta).
Mobil tersebut akan menggunakan mesin 2.0 liter turbo-petrol yang sama dengan Tiggo 8 Pro Max, tetapi memakai transmisi matik terbaru.
Chery juga diprediksi bakal memboyong varian plug-in hybrid, yang menggunakan kombinasi mesin 175 kW/385 Nm 2.0 liter turbo-petrol.
Mobil hybrid Chery Tiggo 9 juga akan hadir dengan versi mesin 1,5 liter dengan daya jelajah 1.400 kilometer dalam kondisi bensin dan baterai penuh.