CRT Penjaga Gairah MotoGP
Jumat, 23 Desember 2011 – 21:01 WIB
Sudah ada tujuh tim CRT yang disetujui oleh FIM hingga November. Interwetten Paddock, Forward Racing, Marc VDS, Kiefer Racing, Speed Master, BQR-Blusens dan Paul Bird Motorsports, mengisi line up MotoGP tahun depan.
Di musim 2012, sudah ada 12 motor standar MotoGP yang sudah terdaftar. Honda akan memasok motor untuk tim utama yang dihuni Casey Stoner dan Dani Pedrosa, ditambah mesin untuk tim satelit Gresini Honda (Alvaro Bautista) dan LCR Honda (Stefan Bradl). Ducati tetap diperkuat Valentino Rossi dan Nicky Hayden, serta memasok mesin untuk tim Cardion AB Ducati (Karel Abraham) dan Pramac Ducati (Hector Barbera).
Tim pabrikanYamaha juga tetap diperkuat Jorge Lorenzo dan Ben Spies. Yamaha juga memiliki tim satelit, Yamaha Tech 3 yang musim depan mengandalkan Cal Crutchlow serta mantan pembalap Honda Andrea Dovizioso. (ady)