Daftar Nama Finalis Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional 2024 SLTA
1. Benediva Boaz Ambarita - SMA Unggul Del, Toba, Sumut
2. Kalila Dewi Sophia - UPH College, Tangerang, Banten
3. Ashiandra Samaraghandi Varadiana Harmanto - SMAN 11 Semarang, Jateng
“Selamat kepada peserta yang berhasil masuk TOP 6 Pidato Bahasa Inggris.”
“Persiapkan dirimu di babak final dan terus berjuang untuk menginspirasi perubahan melalui pidato. Setiap langkah kecil akan berpengaruh untuk bumi kita kedepannya,” demikian pengumuman 6 Top Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional 2024 bertema lingkungan, dikutip dari akun resmi Ditjen PPKL KLHK di Instagram, Jumat.
Dikutip dari situs resmi Ditjen PPKL KLHK, pihak Panitia Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Nasional 2024 untuk pelajar SMA/sederajat menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan ini.
Pertama, pelibatan dengan menciptakan influence experience bagi generasi muda untuk terlibat langsung dalam upaya pengelolaan lingkungan hidup sejak awal sekaligus menjawab kondisi faktual dan tantangan pemulihan lingkungan hidup di Indonesia.
“Kedua, melatih siswa agar terbiasa menyampaikan pendapat dengan baik, serta berpikir kritis, kreatif, analitis, konstruktif dan bersikap sportif.”