Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dahlan Iskan: Revolusi Butuh Perubahan Birokrasi

Minggu, 30 Juni 2013 – 16:14 WIB
Dahlan Iskan: Revolusi Butuh Perubahan Birokrasi - JPNN.COM
"Oleh karena itu yang harus disadari oleh setiap orang yang ingin melakukan perubahan, maka harus juga diperhatikan birokrasinya," terang Dahlan.

Untuk membuat sebuah perubahan diakui Dahlan memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Menurut dia untuk membuat kondisi normal kembali setelah perubahan, masih memerlukan waktu. Ia mencontohkan ketika runtuhnya kerajaan Majapahit, perlu 50 tahun untuk kembali stabil. "Orde baru perlu 10 tahun dan orde lama perlu 10 tahun juga untuk menstabilkan keadaan," tuturnya.

Dahlan lantas mengucapkan terima kasih karena telah diterima Keluarga Besar Kesultanan Deli. Ia mengaku pertemuan itu mengingatkan kembali akan hukum-hukum revolusi.

Dalam pertemuan itu, Dahlan disambut langsung oleh Pemangku Sultan Deli, Tgk. Hamdy Oesman Delikan, dato' adil Fredy Abraham sebagai Dato' Empat suku dalam Kesultanan Deli, orang-orang besar dalam Kesultanan Deli, Wakil Gubernur Sumut Tgk Erry, Walikota Medan Eldin, dan Ulama Karismatik Ali Akbar Marbun yang lebih dikenal sebagai Tuan Syekh. (chi/jpnn)

MEDAN - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan merasa senang dapat mengunjungi Keluarga Besar Kesultanan Deli di Istana Maimun Medan,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close