Dapat Kaki Palsu dari Polda Riau, Bu Neti Tersenyum Lega, Alhamdulillah
Sebelum dilakukan pemasangan kaki palsu, Neti Suriyani terlebih dahulu harus menjalani operasi, karena ukuran paha yang tidak memungkinkan apabila dipasang kaki palsu.
Dengan dilakukannya pemasangan kaki palsu ini, Neti berharap dapat kembali beraktivitas seperti dahulu.
“Senang dapat bantuan ini, semoga bisa beraktivitas seperti biasa lagi,” tuturnya.
Sementara itu, Plt Kepala RS Bhayangkara Polda Riau AKBP Wayan Agus mengaku bertemu Neti Suriyani saat Biddokkes Polda Riau menyalurkan bansos di Desa Balung.
"Saat itu dari Biddokkes Polda Riau menawarkan pemasangan kaki palsu untuk ibu tersebut," kata AKBP Wayan.
Hari ini Neti akan menjalani operasi pada paha kanannya, sebelum dilakukan pemasangan kaki palsu.
“Ibu ini akan menjalani operasi pada Selasa besok (hari ini, red), untuk penyesuaian pemasangan kaki palsunya nanti,” tutupnya. (mcr36/jpnn)