Dasco Sindir Ketum Karbitan, Anak Buah AHY Langsung Merespons Panjang Lebar
"Apalagi membanding-bandingkan. Tiap organisasi tentu punya kultur dan cara sendiri. Kalau ada partai lain yang sedang melakukan refleksi atau introspeksi internal, tak perlulah kami ikut mengomentarinya," tegas Herzaky.
Sebelumnya, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad yang hadir pada penutupan kongres ke-3 Tunas Indonesia Raya (Tidar) menegaskan bahwa partainya bukanlah partai oligarki.
Hal ini disampaikan Dasco usai terpilihnya Rahayu Saraswati sebagai ketua umum Tidar.
Dasco menjelaskan keponakan Prabowo Subianto itu telah melalui tahapan pendidikan politik yang berjenjang di Partai Gerindra.
"Jadi, enggak seperti partai-partai lain yang bapaknya mendirikan partai lalu anaknya dikarbit," ujarnya. (mcr8/jpnn)