Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Datangi KPK, Anak Buah Jenderal Sigit Ini Laporkan Keberadaan Harun Masiku Cs ke KPK

Senin, 07 Agustus 2023 – 13:06 WIB
Datangi KPK, Anak Buah Jenderal Sigit Ini Laporkan Keberadaan Harun Masiku Cs ke KPK - JPNN.COM
Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Polri Irjen Krishna Murti di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Senin (7/8). Foto: Source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Polri Irjen Krishna Murti melaporkan keberadaan sejumlah buron kasus rasuah, salah satunya Harun Masiku, ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pria yang akrab disapa KM itu melaporkan hal tersebut dalam pertemuan dengan Ketua KPK Firli Bahuri dan jajarannya.

“Ada data perlintasannya yang menunjukkan bahwa yang bersangkutan ada di dalam negeri. Jadi, rumor-rumor yang beredar seperti itu, ya, kami sampaikan. Tetapi kami tidak menghentikan pencarian terhadap yang bersangkutan di luar negeri,” kata KM seusai pertemuan di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Senin (7/8).

KM tidak mengingat secara jelas tanggal kedatangan Harun Masiku ke Indonesia itu.

“Lupa tanggalnya, tetapi ada. Sehari setelah dia (Harun Masiku) ke luar, dia balik lagi,” kata KM.

Eks Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya itu menduga Harun bersembunyi di dalam negeri.

Berdasarkan data perlintasan, lanjut KM, Harun Masiku tidak pernah ke luar dari Indonesia lagi.

Harun Masiku menjadi buronan dalam perkara dugaan pemberian hadiah atau janji kepada penyelenggara negara terkait penetapan anggota DPR RI terpilih 2019-2024 di Komisi Pemilihan Umum.

Berdasarkan data perlintasan, Harun Masiku tidak pernah ke luar dari Indonesia lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News