Dedek Prayudi Eks PSI Polisikan Andi Arief, Ini Info Terkini dari Kombes Yusri
jpnn.com, JAKARTA - Eks Juru Bicara Partai Solifaritas Indonesia (PSI) Dedek Prayudi melaporkan akun @Andiarief_ di Twitter ke ke Polda Metro Jaya, Selasa (15/6).
Uki -panggilan akrabnya- merasa terancam oleh unggahan akun yang diduga milik politikus Partai Demokrat (PD) Andi Arief itu.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan pihaknya telah menerima laporan itu.
"Yang bersangkutan merasa tidak terima dengan twit akun tersebut di medsos sehingga melaporkannya. Laporan polisinya sudah kami terima, kemarin," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Rabu (16/6).
Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 itu menambahkan polisi tengah mendalami laporan tersebut. Nantinya, laporan itu akan ditangani Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditkrimsus) Polda Metro Jaya.
"Mekanismenya kami meneliti dahulu, baru ditentukan apakah naik penyelidikan atau tidak sesuai dengan pasal persangkaannya di UU ITE (Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik, red)," ujar Yusri.
Namun, Yusri enggan belum memastikan apakah akun yang dilaporkan itu milik Andi Arief. Alasannya, polisi tak mau mengedepankan asas praduga tak bersalah.
"Kami masih dalami, kami teliti dahulu, jadi, tidak bisa langsung menyebut nama seseorang," tutur Yusri.