Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Demam Nikel

Oleh: Dahlan Iskan

Jumat, 01 September 2023 – 07:07 WIB
Demam Nikel - JPNN.COM
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

Saya ikut sedih ketika beberapa teman kehilangan uang sampai di atas Rp 500 miliar. Belum sepenuhnya hilang. Masih ada yang mengadu ke aparat hukum. Ada juga yang sudah sampai pengadilan.

Kini menjadi jelas: bahan baku nikel sangat terbatas. Pun bila disebut Indonesia adalah salah satu pemilik cadangan nikel terbesar di dunia.

Sebagai orang yang tumbuh di masa "banjir kap" saya bertanya dalam hati: apa yang akan terjadi di Sulawesi Tenggara 25 tahun lagi?

"Banjir kap" adalah istilah untuk "demam tebang hutan" di Kaltim. Tahun 1970-an.

Semangat menebang kayu meranti, mirip dengan demam nikel seperti sekarang. Kayu gelondongan diekspor begitu saja.

Sungai Mahakam menjadi hitam. Demikian juga sungai Kahayan di utara. Tenaga kerja membanjir ke Kaltim. Gubuk-gubuk liar tumbuh menjadi kampung kumuh.

Kayu habis. Hutan gundul. Mata pencaharian hilang.

Sekian puluh tahun kemudian muncul demam lain: batu bara. Juga dibabat habis-habisan. Pun sampai yang kualitas rendah.

BULAN madu sukses hilirisasi nikel rasanya belum usai. Sudah muncul kehebohan baru: cadangan bahan mentah nikel sudah kritis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Dahlan Iskan

    Satria Vertikal

    Kamis, 13 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Satria Vertikal - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Bingung Tengah

    Rabu, 12 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Bingung Tengah - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Robert Pebble

    Senin, 10 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Robert Pebble - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Nobel Caltech

    Minggu, 09 Juni 2024 – 08:49 WIB
    Nobel Caltech - JPNN.com
X Close