Desak Penyelidikan Pelanggaran Hak Asasi di Kanada, Tiongkok Ditekan 40 Negara Soal Minoritas Muslim
Lebih dari 40 negara mendesak Tiongkok untuk mengizinkan ketua Komisi HAM PBB berkunjung ke Xinjiang terkait dugaan pelanggaran HAM terhadap jutaan orang Uyghur.
Desakan ini disampaikan melalui pernyataan bersama yang dibacakan oleh Duta Besar Kanada, Leslie Norton pada, Selasa kemarin (22/06).Diantara mereka yang mendesak adalah Australia, Inggris, Prancis, Jerman, Jepang, dan Amerika Serikat.
Tapi Tiongkok membantah semua tuduhan adanya pelecehan dan pelanggaran hak asasi terhadap orang Uyghur, menyebutkan kamp-kamp penampungan sebagai fasilitas pelatihan kejuruan untuk memberantas ekstremisme agama.
"Laporan yang dapat dipercaya menunjukkan lebih dari sejuta orang telah ditahan secara semena-mena di Xinjiang," bunyi pernyataan tersebut.
"Ada pengawasan luas yang secara tidak adil menargetkan orang-orang Uyghur dan warga minoritas lainnya serta pembatasan kebebasan dasar dan budaya Uyghur."
"Kami mendesak Tiongkok agar memberikan akses segera dan tidak terbatas ke Xinjiang bagi pengamat independen, termasuk Komisaris Tinggi (urusan HAM PBB)," demikian isi pernyataan merujuk pada Michelle Bachelet.
Michelle Bachelet adalah Komisaris Tinggi urusan HAM PBB, yang pada Senin kemarin menyatakan pihaknya berharap dapat memenuhi persyaratan kunjungan tahun ini ke Tiongkok, termasuk Xinjiang, untuk memeriksa laporan pelanggaran serius terhadap umat Islam di sana.
Komisi Hak Asasi di PBB telah merundingkan syarat-syarat mendapatkan akses kunjungan ini sejak September 2018.
Lebih dari 40 negara mendesak Tiongkok untuk mengizinkan ketua Komisi Hak Asasi Manusia PBB berkunjung ke Xinjiang terkait dugaan pelanggaran HAM terhadap jutaan orang Uyghur
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
-
Soroti Pembubaran Diskusi FTA, ELSAM Singgung Kegagalan Negara
Kamis, 03 Oktober 2024 – 07:57 WIB -
PPI Jabar Kecam Aksi Pelepasan Hijab Paskibraka
Jumat, 16 Agustus 2024 – 16:50 WIB -
Pusat Studi Uighur & Pemuda OKI Indonesia Gelar Roadtrip Demi Perjuangkan Kemanusiaan dan HAM
Senin, 29 Juli 2024 – 19:50 WIB
JPNN VIDEO
- ABC Indonesia
Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?
Kamis, 31 Oktober 2024 – 23:36 WIB - Dahlan Iskan
Abdullah Listrik
Kamis, 31 Oktober 2024 – 07:13 WIB - Dahlan Iskan
Tembus Kerupuk
Rabu, 30 Oktober 2024 – 07:42 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Ratusan Warga Sudan Meninggal Akibat Serangan Paramiliter
Selasa, 29 Oktober 2024 – 23:49 WIB
- Liga Indonesia
Penilaian Eduardo Almeida Setelah Semen Padang Mencuri Poin dari Markas Persib
Sabtu, 02 November 2024 – 12:50 WIB - Moto GP
Hasil Sprint MotoGP Malaysia: Pecco Tumbang, Martin Menang
Sabtu, 02 November 2024 – 14:36 WIB - Moto GP
MotoGP Malaysia: Pecco & Martin Saling Memuji Seusai Kualifikasi
Sabtu, 02 November 2024 – 12:45 WIB - Jabar Terkini
Paku Bumi Jatuh di Jalan Soetta Bandung Mengakibatkan Kemacetan Panjang
Sabtu, 02 November 2024 – 12:17 WIB - Gosip
Proses Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Curhat Soal Anak
Sabtu, 02 November 2024 – 11:11 WIB