Detik-Detik Kapal Nelayan Terbalik di Kepulauan Seribu, Menegangkan
jpnn.com, KEPULAUAN SERIBU - Tim SAR masih mencari tiga korban yang hilang akibat kapal nelayan terbalik di perairan Pulau Damar, Kepulauan Seribu.
Adapun tiga korban itu bernama Abdul Malik (20), Arif (27), dan Agus (19).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Kansar) Jakarta Hendra Sudirman mengatakan bahwa kapal nelayan berawak sepuluh orang itu pada awalnya melakukan perjalanan dari Pelabuhan Muara Angke untuk mencari ikan.
Saat tiba di lokasi kejadian, peristiwa mengerikan itu terjadi.
"Kemudian (kapal) dihantam gelombang yang cukup tinggi yang menyebabkan kapal terbalik," kata Hendra dalam keterangan tertulis, Rabu (15/9).
Saat kapal terbalik, seluruh awak kapal berusaha menyelamatkan diri. Namun, hanya enam orang mampu naik ke bodi kapal yang terbalik tersebut.
Selanjutnya, petugas VTS (Vessel Traffic Service) Pelabuhan Tanjung Priok yang tengah melintas di lokasi kejadian melihat kapal tersebut.
Proses evakuasi pun dilakukan terhadap enam awak kapal yang selamat. Korban selamat langsung dibawa ke rumah sakit guna menjalani perawatan.