Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dewi Lestari Berbagi Tips Menjaga Kesehatan Mental untuk Gen Z, Silakan Disimak

Jumat, 08 November 2024 – 18:22 WIB
Dewi Lestari Berbagi Tips Menjaga Kesehatan Mental untuk Gen Z, Silakan Disimak - JPNN.COM
Penulis buku Dewi Lestari dalam talkshow 'Generasi Campus Roadshow' di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kota Bandung. Foto: doc. panitia

"Informasi yang kita terima sekarang ini kalau dilihat dari sudut pandang evolusi sudah terlalu banyak. Tak heran banyak dari kita mengalami masalah kesehatan mental," ujarnya. 

Untuk menjaga keseimbangan mental, Dee menawarkan strategi sederhana, tetapi menantang, yakni menyediakan waktu untuk 'melamun' dan memberi ruang kosong tanpa gangguan gawai.

"Inspirasi sering datang saat kita sedang kosong," imbuhnya. 

Penulis buku serial Supernova itu pun mengajak kepada Gen Z untuk sejenak menjauhi diri dari penggunaan gawai untuk kembali menemukan ketenangan di tengah kesibukan sehari-hari. 

Dia juga menyarankan Gen Z untuk memperkaya diri dengan kebiasaan membaca dan belajar dari berbagai sumber yang mendalam. 

Menurutnya, membaca teks panjang dan berstruktur adalah cara efektif melatih kemampuan berpikir kritis.

Ia menegaskan, kebiasaan membaca pesan singkat atau caption saja tidak cukup untuk mengasah otot berpikir manusia. 

Sebaliknya, membaca dan menulis materi yang lebih kompleks akan memperkuat daya pikir secara signifikan, seperti latihan bagi otot fisik.

Penulis buku Dewi Lestari berbagai pandangannya mengenai gaya berkomunikasi Gen Z hingga pentingnya menjaga kesehatan mental.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News