Di NTB, Sekjen PDIP Sebut Ganjar-Mahfud akan Koreksi Kekurangan Pemerintahan Jokowi
“Untuk rakyat yang mengadukan nasibnya, bagi korban ketidakadilan, maka inilah suatu tanggungjawab dari Pak Ganjar-Prof Mahfud bahwa pemerintahan ke depan dalam melakukan pembangunan termasuk infrastruktur sehingga ada jalan tuntas. Sesuatu yang diselesaikan step by step. Termasuk persoalan tanah, jangan sampai rakyat dirugikan atas nama pembangunan. Ini yang kemudian akan dilakukan koreksi oleh Pak Ganjar-Prof Mahfud,” beber Hasto.
Sementara itu, Ketua DPD PDIP Provinsi NTB Rachmat Hidayat mengatakan rakorda itu bermaksud menyatukan pendapat dan kekuatan kader partai di NTB agar semakin meneguhkan perjuangan memenangkan Ganjar-Mahfud.
“Sanggup memenangkan Ganjar Pranowo-Mahfud MD?” tanya Rachmat kepada ribuan kader dan pengurus PDIP yang hadir.
Rachmat melanjutkan rakyat sudah mengetahui kualitas para bakal capres-cawapres. Dan semua tahu yang terbaik dan terhebat adalah pasangan Ganjar-Mahfud. Ganjar berpengalaman di legislatif dan eksekutif. Mahfud juga, bahkan ditambah pengalaman di yudikatif.
“Maka mari kita satukan tekad dan kerja keras, kita berjuang memenangkan Pemilu 2024,” tegas Rachmat. (Tan/JPNN)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini: