Di Padang, Maraknya PSK Resahkan Warga
Kamis, 12 Agustus 2010 – 01:18 WIB
Data soal perkembangan PSK tersebut, menurut Sudarto, didapatkan dari rekapitulasi Satpol PP yang kerap melakukan razia. Meski tidak disebutkan jumlah pasti tiap kabupaten dan kota, Sudarto cenderung menyebut daerah perkotaan seperti Padang, Bukittinggi dan Payakumbuh dengan pertumbuhan yang signifikan. Selain itu, kawasan di daerah perlintasan jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Dharmasraya, Pesisir Selatan dan Limapuluh Kota, memiliki potensi pertumbuhan PSK laksana gunung es. (cr18/ndy/ito/jpnn)