Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Di Tikungan Ngebut, Braaakk! Empat Mobil Remuk

Minggu, 26 Juli 2015 – 07:07 WIB
Di Tikungan Ngebut, Braaakk! Empat Mobil Remuk - JPNN.COM
Foto ilustrasi.dok.Jawa Pos

jpnn.com - BATUBARA - Empat mobil pribadi terlibat kecelakaan beruntun di jalan lintas Sumatera (jalinsum), Medan-Kisaran Km 92-93, tepatnya di tikungan Gundaling, Desa Perkebunan Tanjung Kasau, Kecamatan Sei Suka, Batubara, Sabtu (25/7) sekira pukul 10.00 WIB.  Keempat mobil remul, untung tidak ada korban jiwa.

Informasi dihimpun, kecelakaan beruntun ini bermula ketika mobil Renault BK 605 IB yang melaju dari arah Medan berusaha mendahului minibus di tikungan Gundaling.

Ternyata di saat bersamaan mobil Toyota Fortuner BK 1277 IC datang dari arah berlawanan. Antara mobil Renault dan Toyota Fortuner pun akhirnya terlibat kecelakaan.

Akibatnya mobil Toyota Fortuner pecah ban, laju kendaraannya oleng dan akhirnya menabrak mobil Toyota Avanza warna putih BK 1792 IL yang dikemudikan Suhermansyah (43), warga Dusun VIII, Desa Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, yang datang dari arah Medan.

Hal serupa dialami mobil Renault, setelah tabrakan dengan Toyota Fortuner, tabrakan lagi dengan mobil Daihatsu Luxio BK 1660 TZ yang melaju dari arah Kisaran.

Arus lalu lintas sempat mengalami kemacetan beberapa saat. Hingga akhirnya petugas Sat Lantas Pos Lantas Polsek Indrapura datang ke lokasi dan langsung mengevakuasi keempat mobil itu dan membawanya ke Poslantas Indrapura.

Wijaya Kusuma (30), supir mobil Luxio kepada Wartawan Koran ini, mengaku terkejut dan tidak menduga terjadi kecelakaan. “Aku kaget sekali dan tidak menyangka-nyangka akan kejadian kecelakaan ini bang,” ujarnya.

Ia naik mobil Luxio melaju dari Limapuluh hendak pulang ke Medan. Saat di lokasi kejadian, mobilnya ditabrak mobil Renault sehingga mengakibatkan kerusakan parah di bagian depan mobilnya. “Untung saja aku selamat dan tidak memgalami luka apa-apa," ujar Wijaya.

BATUBARA - Empat mobil pribadi terlibat kecelakaan beruntun di jalan lintas Sumatera (jalinsum), Medan-Kisaran Km 92-93, tepatnya di tikungan Gundaling,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close