Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dibilang Gendut, Audy: Daripada Badan Bagus Isinya Nyinyir

Kamis, 05 Oktober 2017 – 22:27 WIB
Dibilang Gendut, Audy: Daripada Badan Bagus Isinya Nyinyir - JPNN.COM
Audy saat jumpa pers di kantor Sony Music Indonesia, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (4/10) (Dedi Yondra/JawaPos.com)

jpnn.com, JAKARTA - Setelah menikah dengan aktor Iko Uwais, penyanyi Audy memang disibukkan dengan mengurus keluarga di rumah.

Menjadi seorang ibu satu anak, penyanyi Audy tak pernah mempermasalahkan bentuk tubuhnya yang semakin gemuk.

Hal itu kerap kali menjadi bahan olok-olok para warganet di dunia maya. Namun, pelantun lagu Menangis Semalam itu tak peduli dengan komentar nyinyir dari warganet.

Dia mengaku nyaman dengan tubuhnya saat ini. Terlebih, sang suami tak mempermasalahkannya.

"I'm fine, nothing's wrong with me, dibilang gendutlah, it's my body, i'm fine," ujar Audy, saat ditemui di kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.

Bagi Audy, warganet yang kerap nyinyir padanya dianggap sebagai orang-orang yang tak punya kerjaan.

"Enggak ada yang marah (baik Iko atau Audy). Itu mah orang yang enggak ada kerjaannya,” tukasnya.

Dia menilai hidupnya sudah cukup bahagia asalkan tetap sehat dan tidak menderita penyakit apapun.

Menjadi seorang ibu satu anak, penyanyi Audy tak pernah mempermasalahkan bentuk tubuhnya yang semakin gemuk. Dia pun tak peduli dengan sindiran warganet.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News