Dikepung Ribuan Bidan, Menteri Nila Pilih Bertahan di Ruangannya
jpnn.com - JAKARTA - Aksi demo ribuan bidan desa PTT (Pusat) tidak meluluhkan hati Menteri Kesehatan (Menkes) Nila F Moeloek untuk bertemu dengan 'anak-anaknya'. Meski berada di Kantor Kementerian Kesehatan Jakarta, Nila memilih untuk bertahan di dalam ruangan.
"Kami hanya diminta perwakilan 20 orang saja," ujar Ketum Forum Bidan Desa PTT (Pusat) Indonesia Lilik Dian Eka di lokasi demo, Rabu (4/5).
Karena ingin mendapatkan kepastian, Lilik bersama ketua Forbides masing-masing wilayah terpaksa menuruti kemauan Nila. Awalnya massa pendemo mendesak masuk. Melihat itu, polisi membuat pagar betis, sehingga massa tidak bisa masuk.
"Tolong mundur, cukup perwakilannya saja yang masuk. Lainnya tunggu hasil pembicaraan dengan Menkes," ujar salah satu polwan.
Meski kecewa, para bidan desa ini pun mundur. Sembari menunggu hasil pembicaraan tim 20 dengan Menkes, para bidan ini pun istirahat sembari menikmati makan siang yang disiapkan masing-masing korwil. (esy/jpnn)