Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dikira Dukun karena Pengobatannya Tidak Lazim

Rabu, 03 April 2013 – 18:02 WIB
Dikira Dukun karena Pengobatannya Tidak Lazim - JPNN.COM
SANG PELOPOR: Dokter Florentina menunjukkan sertifikat terapi bunga yang diperolehnya. FOTO: Uma Nadhif Kholifatin/Jawa Pos

Di Asia metode ini dinamakan harmonizer formula (HF), sedangkan di Eropa bernama flower formula. Di Indonesia sendiri Floren mengenalkannya dengan nama quantum flower healing. Terapi ini didasarkan pada teori bahwa tubuh manusia memiliki gelombang elektromagnetik.

Setiap organ mempunyai tingkat elektromagnetik dengan warna-warna yang berbeda, seperti halnya warna yang terkandung dalam bunga. Bunga memiliki warna gelombang yang berbeda-beda. Bunga bertugas menyikronkan gelombang elektromagnetik agar terjadi keseimbangan.

Misalnya, bunga camelia warna merah muda yang menghasilkan energi 380 nanometer. Gelombang elektromagnetik bunga itu terbukti bisa menyembuhkan migrain, sakit tengkuk, dan depresi.

Bunga lili hijau yang memiliki kekuatan 520 nanometer diidentifikasi bisa menyembuhkan sakit jantung, hipertensi, dan menormalkan denyut jantung. Fungsi bunga ini menyeimbangkan gelombang elektromagnetik pada organ yang lemah atau sebaliknya, yang terlalu kuat.

Metode pengobatan phytobiophysic atau terapi bunga masih asing di telinga masyarakat. Di Indonesia, dr Florentina Riana Wahjuni merupakan orang pertama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News